[instagram url=https://www.instagram.com/p/CHr_1gYr_Rx/ hidecaption=true]
Usai ikuti rapat koordinasi di Kanwil Jatim kemarin, pada briefing Selasa sore (17/11) Kepala Kantor Imigrasi Kediri Erdiansyah menyampaikan arahan Kepala Divisi Keimigrasian Kanwil Kemenkumham Jatim yang baru, Jaya Saputra, kepada pegawai serta PPNPN Kanim Kediri.
Dalam briefing kali ini disampaikan terkait program pembangunan ZI menuju WBK/WBBM. Walau telah melewati desk evaluation, seluruh jajaran diminta agar tidak lengah, tetap konsisten dalam melayani masyarakat. Pastikan seluruh petugas telah berkerja sesuai dengan SOP serta tepat waktu. Setiap layanan dan inovasi yang telah diprogramkan juga diminta agar berjalan dengan semestinya.
Lebih lanjut, Kakanim berpesan agar jajaran Kanim Kediri lebih semangat lagi dalam bekerja memberikan pelayanan kepada masyarakat. Walau tren permohonan paspor akhir-akhir ini mulai tampak ada pertumbuhan, protokol kesehatan tetap harus dijalankan dengan penuh kedisiplinan agar tidak menciptakan kluster baru Covid-19.