Libur dan cuti bersama Tahun Baru 2021 telah usai, Senin (04/01) pelayanan pada Kantor Imigrasi Kediri sudah kembali beroperasi. Pelayanan keimigrasian dibuka masih dengan pembatasan layanan dengan ketentuan kapasitas permohonan maksimal 50% setiap harinya.
Protokol kesehatan seperti mengenakan masker, mencuci tangan dengan sabun, serta menjaga jarak wajib dilakukan baik bagi petugas maupun pemohon. Pembatas transparan di meja pelayanan, pengaturan jarak duduk antar pemohon, sarana cuci tangan, dan handsanitizer juga sudah disediakan. Upaya-upaya tersebut merupakan standar pelayanan di era kenormalan baru untuk mencegah penyebaran Covid-19.
Sebelum mengajukan permohonan paspor, pemohon diharuskan mendaftar antrean online terlebih dahulu melalui aplikasi APAPO yang dapat diunduh melalui smartphone. Pada aplikasi tersebut disediakan sebanyak 48 kuota antrean perhari untuk pilihan Kantor Imigrasi Kediri.
Dengan antrean online, pemohon dimudahkan karena dapat mendaftar antrean paspor secara mandiri dari rumah pemohon. Jika masih kesulitan saat mendaftar antrean online, pemohon dapat bertanya langsung melalui WhatsApp CS Imigrasi Kediri di nomor 0811-3337-8284.
Jumlah pendaftar antrean paspor online di Kantor Imigrasi Kediri pada hari Senin, 4 Januari 2021 tercatat sebanyak 27 antrean dari total 48 kuota antrean yang tersedia. Pembatasan masuk oleh banyak negara karena pandemi global sepertinya masih menjadi penyebab tren minat masyarakat, khususnya sekitar Kediri, dalam pengajuan permohonan paspor belum sebanyak saat kondisi normal.
[instagram url=https://www.instagram.com/p/CJob5-Bri43/ hidecaption=true]